Sesuai dengan program sekolah, bahwa untuk menjadikan SD Negeri 001 Telaga Sam-Sam menjadi sekolah yang ber-Standar Nasional (Sekolah Dasar Standar Nasional>>SDSN), maka pihak Sekolah bekerja sama dengan Pihak Ketiga untuk memfasilitasi Guru-guru di SD Negeri 001 Telaga Sam-Sam dengan seperangkat Laptop.
Dengan adanya perjanjian kontrak dengan Pihak ketiga tersebut, diharapkan seluruh Majelis Guru dan Staf di SD Negeri 001 Telaga Sam-Sam Kandis, dapat memanfaatkan fasilitas tersebut dengan sebaik-baiknya, demi terwujudnya sekolah yang ber-Standar Nasional.
Selain itu, untuk meningkatkan ilmu dan pengetahuan guru dalam memanfaatkan Teknologi dalam kegiatan pembelajarannya, Kepala SD Negeri 001 Telaga Sam-Sam, Bapak Wowo Harsono, S.Pd, telah mencanangkan program "Guru Wajib Paham IT". Maka, sejak Sabtu lalu (9/4/11 telah dilaksanakan Tutorialisasi seputar IT, yang dilaksanakan setiap hari Sabtu, pukul 11.00 WIB sampai dengan selesai.
Tutorial tersebut diharapkan mampu memberikan masukan dan pembelajaran yang sangat berguna bagi guru, khususnya dalam kegiatan pembelajarannya di kelas, karena telah direncanakan selanjutnya untuk Kegiatan Belajar Mengajar secara IT dengan menggunakan OHP/Infocus.
Selanjutnya juga diadakan pelatihan Bahasa Asing, yang untuk tahap awal ini difokuskan adalah Bahasa Inggris, yang pelatihannya setiap hari Jum'at, pukul 15.00 WIB sampai dengan selesai. Dan juga pelatihan Matematika setiap hari Minggu, pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai.
Ini adalah wujud nyata semangat setiap guru untuk terus menimba dan memperdalam ilmu dan pengetahuannya, yang nantinya kelak akan bermanfaat untuk diri pribadi guru sendiri, maupun untuk setiap dan seluruh peserta didiknya.
Semoga....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjugn di blog kami.